Kali ini Kitasipil akan membahas tentang cara menghitung volume lapis resap pengikat (prime coat) secara sederhana dikhususkan untuk pemula. Sedikit Penjelasannya, prime coat diletakkan diatas lapis pondasi agregat kelas A sebelum dilakukan Pengaspalan.
Gambar contoh penampang jalan yang akan dihitung volume lapis resap pengikat (prime coat)
Berdasarkan gambar diatas
Diketahui:
Lebar jalan yang akan diaspal = 3,5 m, Direncanakan sepanjang 2000 m
Ditanya : Volume lapis resap pengikatnya (prime coat).??
Jawab:
Rumus menghitung volume lapis resap pengikat (prime coat) :
– Volume lapis resap pengikat (prime coat) (liter)
Koefisien (liter/m2) untuk prime coat berkisar antara 0,4 sampai 1,3 liter/m2, umumnya koefisien yang diambil = 0,8 liter/m2
= Panjang (m) x Lebar (m) x Koefisien (liter/m2)
= 2000 x 3,5 x 0,8
= 5600 liter
Jadi, total volume yang dibutuhkan berdasarkan perencanaan diatas yaitu sebesar 5600 liter
Demikian penjelasan Kitasipil tentang cara menghitung volume lapis resap pengikat (prime coat). Semoga bermanfaat..