Kali ini admin mau menceritakan pengalaman admin semasa kuliah dulu. Bukan tentang kuliah, tetapi cerita admin dan sahabat yang berasal dari jurusan hukum dan ekonomi, tentang manfaat ilmu teknik. Cerita selengkapnya di bawah ini. (Just for fun..).
Gambar meme tentang manfaat ilmu teknik sipil dalam kehidupan via pinterest.com
Ketika itu admin lagi ngongkrong malam minggu bersama teman di warung kopi, tetapi cuma admin yang berasal dari teknik sipil kebetulan malam itu admin nongkrong dengan sahabat admin kebanyakan dari jurusan hukum dan ekonomi. Mereka menceritakan filosofi jurusan hukum dan jurusan ekonomi, anggapan mereka bahwa ilmu hukum dan ekonomi, itu yang akan selalu melekat dan paling mendasar pada manusia. Gini kata mereka. “bayangkan jika dunia tidak maju seperti sekarang seperti jaman primitif, ilmu hukum dan ekonomi tetap pasti berlaku pada manusia. Ibaratnya ilmu dan hukum ekonomi itu kebutuhan primer manusia, Tetapi beda dengan ilmu teknik, ilmu teknik ibarat kebutuhan sekunder, karena jika kita tidak mempelajarinya orang masih dapat hidup normal”. Admin tetap menghargai pendapat apapun itu.
Dari penjelasan diatas, mungkin benar jika dunia tidak memiliki teknologi seperti sekarang pun manusia tetap dapat hidup dengan normal. Tetapi ini pendapat admin, di jaman sekarang, admin mau membanggakan ilmu teknik. Bahwa dengan ilmu teknik, kegiatan hukum dan ekonomi di dunia ini dapat berjalan lebih lancar. Kini, ilmu teknik telah menjadi kebutuhan primer manusia. Kita tidak dapat terlepas dari produk teknik seperti, gedung, jalan, jembatan, alat elektronik dan lain-lain. Ilmu teknik menjadi salah satu ilmu yang paling banyak dicari. Apalagi di abad millennium ini, perkembangan teknologi semakin pesat, manusia semakin melek teknologi dan selalu ingin mengikuti perkembangan dunia teknik dari masa ke masa.
Dan terakhir, pilihlah jurusan sesuai bakat dan keinginan. Apapun jurusan kita pilih, tetap junjung tinggi etika profesi. Buat kita anak teknik atau engineer terus berkarya dan buat dunia ini lebih baik dengan ilmu yang kita punya.
Demikian penjelasan Kitasipil tentang manfaat memilih jurusan teknik dalam kehidupan. Semoga bermanfaat…